Monday, April 27, 2009

Cinta...

Tuhan…
Saat aku menyukai seorang teman
Ingatkan aku bahwa akan ada sebuah akhir
Sehingga aku tetap bersama Yang Tak Pernah Berakhir



Tuhan…
Ketika aku merindukan seorang kekasih
Rindukan aku kepada yang rindu Cinta Sejati.Mu
Agar kerinduanku terhadap-Mu semakin menjadi



Tuhan…
Jika aku hendak mencintai seseorang
Temukan aku dengan orang yang mencintai-Mu
Agar bertambah kuat cintaku pada-Mu



Tuhan…
Ketika aku sedang jatuh cinta
Jagalah cinta itu
Agar tidak melebihi cintaku pada-Mu



Tuhan...
Ketika aku berucap aku cinta padamu
Biarlah kukatakan kepada yang hatinya tertaut pada-Mu
Agar aku tak jatuh dalam cinta yang bukan karena-Mu



Sebagaimana orang bijak berucap
Mencintai seseorang bukanlah apa-apa
Dicintai seseorang adalah sesuatu
Dicintai oleh orang yang kau cinta sangatlah berarti
Tapi dicintai oleh Sang Pencipta adalah Segalanya..

Saturday, April 25, 2009

Trik Memasukkan Foto Kedalam Teks Dengan Photoshop

Tutorial efek tulisan dengan Photoshop ini cukup mudah. Mungkin malah sudah banyak yang tahu. Tutorial ini memang sengaja saya susulkan untuk di publikasikan. Karena teknik ini akan digunakan juga pada tutorial yang mendatang.

Pada tutorial ini kita akan belajar cara memasukkan sebuah foto / gambar kedalam tulisan ataupun obyek lain.

Sunday, April 19, 2009

Versi CPU-z Terbaru

Tools gratis CPU , CPUZ sudah keluar versi yang terbaru.

Versi ini menambahkan dukungan untuk tipe processor terbaru :

- AMD Phenom II

- Intel Core i 7


Dan menambahkan dukungan untuk chipset Nvidia Nforce 740i, selain itu juga memperbaiki bug yang ada di versi sebelumnya.
Silahkan ambil di sini

Unlock Phenom II X3 (Triple Core) ke Phenom II X4 (Quad Core)

Phenom X3 merupakan processor yang dibuat oleh AMD yang mempunya jumlah inti (core) sebanyak 3 buah. Versi awal dari processor ini adalah Phenom X3 yang diberi code name “Toliman”, dengan beberapa seri antara lain Phenom X3 8450 (2,1 Ghz) , Phenom X3 8650 (2,3 Ghz) , dan Phenom X3 8750 (2,4 Ghz). Beberapa hari yang lalu sudah mulai beredar Phenom II X3 dengan code name “Deneb” dengan seri Phenom II X3 710 BE (2,6 Ghz) dan Phenom II X3 720 BE (2,8 Ghz), perbedaan dengan Phenom X3 sebelumnya adalah L3 Cache seri ini 6 MB dan fabrikasi 45 nm, sama persis dengan processor AMD Phenom II X4.

Mengenal Virus

ASAL MUASAL VIRUS
1949, John von Neumann, menggungkapkan " teori self altering automata " yang merupakan hasil riset dari para ahli matematika.
1960,
Lab BELL (AT&T), para ahli di lab BELL (AT&T) mencoba-coba
teori yang diungkapkan oleh John von Neumann, dengan membuat suatu
jenis permainan/game. Mereka membuat program yang dapat memperbanyak dirinya dan dapat menghancurkan program buatan lawan. Program yang mampu bertahan dan menghancurkan semua program lain, akan dianggap sebagai pemenangnya. Permainan ini akhirnya menjadi permainan favorit di tiap-tiap lab komputer. Tetapi, semakin lama program yang diciptakan makin berbahaya, sehingga mereka melakukan pengawasan dan pengamanan yang ketat terhadap permainan ini.
1980, Program-program tersebut yang akhirnya dikenal dengan sebutan "virus" ini berhasil menyebar keluar lingkungan laboratorium, dan mulai beredar di masyarakat umum.

Friday, April 17, 2009

Tujuh Keajaiban Dunia

Sekarang ini kita mengenal setidaknya ada 7 keajaiban dunia. yaitu :



Semua itu adalah hasil maha karya manusia maupun yang terbentuk oleh alam secara tidak langsung,(seperti Machu Picchu di peru). Namun apakah kita menyadari bahwa sebenarnya ada keajaiban yang lebih besar dari sekedar buatan tangan-manusia yang ada di seluruh planet bumi ini? selama ini mungkin kita tidaklah menyadari bahwa semua keajaiban itu ada dalam setiap diri kita (manusia).

Monday, April 13, 2009

Motherboard Jadul dkk..

Gara - gara ada yang tanya tentang motherboard seri pertama alias jadul, aku jd tertarik juga untuk buat postingan tentang motherboard ini.. walaupun bukan yang pertama kali buat postingan tentang sejarah komputer seperti ini, nggak apa2 kan.. selain buat nambah pengetahuanku sendiri semoga bisa juga bermanfaat untuk orang lain..(preettt...)


Langsung wae..Motherboard pertama kali dibuat pada tahun 1977,

Saturday, April 11, 2009

Helm... Oh.. Helm...

Helm... Oh.. Helm...



Ternyata di zaman yang serba canggih seperti sekarang ini masih saja ada orang yang berpikiran primitif, ndeso, katrok, pekok juga kalee.. (wes ben) mencuri Helm satu-satunya milikku ( gara-gara ditinggal pipis ).. mengapa??










  1. Tidak Mampukah engkau membeli?

  2. Malas ke Toko Helm?

  3. Sekedar iseng?

  4. Lebih puas mencuri dari pada beli sendiri?

  5. Berhasil membuat orang lain marah?

  6. Atau itu memang Hobimu?

  7. Atau juga itu mata pencaharianmu?

Thursday, April 9, 2009

Wednesday, April 8, 2009

Struktur Pemrograman PASCAL

            Struktur program Pascal terdiri dari sebuah judul program dan  badan program. Badan program dibagi lagi menjadi dua bagian, bagian deklarasi dan bagian pernyataan (statement).


 


Struktur program :


 


Judul Program                          PROGRAM nama-program;


Blok Program  


Bagian deklarasi


deklarasi label                           LABEL nama-label;


deklarasi konstanta                   CONST…………..;


deklarasi tipe                            TYPE …………….;


deklarasi variabel                      VAR ………………;


deklarasi prosedur                    PROCEDURE nama-prosedur;


                                                ……………………………….;


deklarasi fungsi                         FUNCTION nama-fungsi;


                                                ………………………….;


Bagian Pernyataan                   


Begin


      (statement)                        


      …………;


      …………;


end.


 


 


Contoh :  Menghitung perkalian dua bilangan bulat


 


PROGRAM Perkalian;                                     {Judul}


VAR A,B,Hasil            : Integer;                       {Deklarasi variabel}


BEGIN


            A := 2;                                                 {Statemant}


            B := 3;                                                  {Statemant}


            Hasil := A*B;                                       {Statement}


            Writeln (A,B,Hasil);                              {Statement}


END.


 


 


Judul program sifatnya adalah optional, dan bila ditulis, harus terletak pada awal dari program dan diakhiri dengan titik koma.


Bagian deklarasi digunakan bila di dalam program digunakan pengenal ( identifier). Identifier dapat berupa label, konstanta, tipe, variabel, prosedur dan fungsi. Kalau suatu program menggunakan identifier, Pascal menuntut supaya identifier tersebut diperkenalkan terlebih dahulu sebelum digunakan, yaitu dideklarasikan terlebih dahulu pada bagian ini.


Beberapa aturan dalam program Pascal :


 


·        Akhir sebuah program Pascal ditandai dengan tanda baca titik ‘ . ‘ setelah END yang  paling akhir.


·        Tanda titik koma ‘ ; ’ merupakan pemisah antar instruksi satu dengan lainnya.


·        Beberapa statement boleh ditulis menjadi satu baris dipisahkan dengan tanda baca titk koma ’ ; ‘


·        Baris komentar diletakkan diantara tanda ‘(*’ dan   ’*)’ atau diantara tanda ‘{’ dan ‘}’


Contoh :     Var      a   : real;                (*nilai bilangan pertama*)


                              b : real;                {nilai bilangan kedua}      


 


Statement  (pernyataan)


            Adalah instruksi atau gabungan instruksi, yang menyebabkan komputer melakukan aksi.


 


Type statement dalam Pascal terdiri atas :


 


1.      Sederhana :


- menandai sebuah item data ke sebuah variabel (assigment statement)


            contoh : c := b * 4


-         pemanggilan procedure dan goto statement


 


2.      Terstruktur:


- Compound Statement


            contoh : Begin


                                    read (x) ;


                                    y := x * 2;


                                    write (y)


                          End.


      - Repetitive Statement


            contoh :            For j := 1 to 10 do


                                    write (count);


     - Conditional Statement


            contoh :            If x > 10 then write (a)


                                                else write (b) ;


 


 


Komponen Dasar Program Pascal


 


Pola susun bahasa Pascal dibentuk dengan menggunakan komponen bahasa pemrograman yang umum, yaitu :


1.      Simbol Dasar


2.      Reserved Word (kata pasti)


3.      Identifier (penyebut)


      1.      Simbol Dasar.


Simbol dasar terdiri atas :


1.      Simbol huruf, yaitu huruf A sampai dengan Z atau a sampai dengan z.


(huruf besar dan kecil).


2.      Simbol angka atau digit yaitu : 0,1,2,3,4,5,6,7,8,9.


3.      Simbol khusus, yaitu


{  }   ( )   [   ]+   -   *   /   ;   :=   ,      =   <   >   <=   >=   <>   :  


 


      2.      Reserved Word (kata pasti)


Reserved Word adalah suatu kata yang secara mutlak tidak boleh diartikan lain dan harus digunakan sebagaimana yang telah didefinisikan atau ditentukan kegunaanya oleh bahasa Pascal. Reserved word tidak dapat dipergunakan sebagai pengenal (identifier)


 


 


3.      Identifier (sebutan/pengenal)


Identifier merupakan sebuah kata yang digunakan sebagai nama atau sebutan terhadap sesuatu didalam program. Pemakai dapat mendefinisikan sendiri suatu nama sebagai identifier.


 


Identifier ini terdiri atas :


 


1.      Identifier Standar, yaitu identifier yang telah didefinisikan oleh bahasa pascal.


Contoh dari Identifier standar ini antara lain:


ABS                             LN


ARCTAN                    ODB


BOOLEAN                 PRED


CHAR                         ROUND


CHR                            READ


COS                            READLN


EOF                             SQR


EOLN                          SQRT


EXP                             SUCC


            Dan masih banyak lagi.


 


2.      Identifier Non Standar; yaitu identifier yang didefinisikan oleh pemakai bahasa pascal; misalnya;


      3.   Nama suatu program


      4.   Nama suatu konstanta


      5.   Nama suatu variabel


      6.   Nama suatu procedure


Identifier ini bebas, tetapi dengan ketentuan-ketentuan sebagai berikut :


7.   terdiri dari gabungan huruf dan angka dengan karakter pertama harus berupa huruf. Huruf besar dan huruf kecil dianggap sama.


8.      Tidak boleh mengandung blank.


9.      Tidak boleh mengandung simbol-simbol khusus, kecuali garis bawah.


10.  Panjangnya bebas, tetapi hanya 63 karakter pertama yang dianggap signifikan.


 


Contoh :


 


































Identifier



Keterangan



NasiBungkus



Benar



Belajar_Pascal



Benar



NO2



Benar



1_dua



Salah, karakter pertama harus huruf



Andi&tono



Salah, tidak boleh mengandung simbol khusus



Penjuanglan bar



Salah, tidak boleh mengandung spasi



 


Membuat Efek Bayangan dengan Photoshop

Berikut ini adalah efek untuk membuat efek bayangan dari sebuah obyek atau model gambar agar nampak seperti mempunyai bayangan di air.

membuat efek bayangan di atas air thumbnail imageEfek ini dulu aku baca di buku photoshop, tapi aku lupa judulnya, soalnya udah agak lama, dan bukunya juga cuma minjem.
Pada post kali ini yang aku bahas adalah membuat efek bayangan di air yang bayangan adalah seluruh dari gambar aslinya. Pada post berikutnya akan kubahas kalau bayangan tersebut cuma sebagian dari gambar aslinya.

Tuesday, April 7, 2009

Cloning Sistem Operasi Dengan XXClone

windowsWindows merupakan sistem operasi yang sangan rentan terhadap serangan virus. Seringkali virus merusak file penting dalam sistem operasi.. Backup sistem sangat penting untuk mengantisipasi komputer kita dari kerusakan sistem operasi yang disebabkan oleh virus maupun yang disebabkan oleh faktor yang lain.



Sunday, April 5, 2009

Dapat AWARD.....????

Weleh-weleh… Serasa terbang di atas awan (wuaha..ha…ha.) itulah yang terjadi pagi ini.. Nggak disangka, Nggak dikira, Nggak di duga ada seseorang yang berbaik hati menimpuk diriku dengan sekarung AWARD..Bruakkkk..!!. Dia adalah sahabatku yang paling baik dan sekaligus paling koplak….(lak yo iyo to..) inggih meniko Mas Agung.Amd.OT Beliau berbaik hati dengan memberikan 5 AWARD sekaligus:

Saturday, April 4, 2009

Planet X Bukan Nibiru & Fakta Tentang Nibiru

Bagian luar Tata Surya masih memiliki banyak planet-planet minor yang belum ditemukan. Sejak pencarian Planet X dimulai pada awal abad ke 20, kemungkinan akan adanya planet hipotetis yang mengorbit Matahari di balik Sabuk Kuiper telah membakar teori-teori Kiamat dan spekulasi bahwa Planet X sebenarnya merupakan saudara Matahari kita yang telah lama “hilang”. Tetapi, mengapa kita harus cemas duluan akan Planet X/Teori Kiamat ini? Planet X kan tidak lain hanya merupakan obyek hipotetis yang tidak diketahui?